Assalaamualaikum...
Hallo Networkers, postingan kali ini saya akan membagikan tentang Peripheral atau Komponen komponen komputer Lengkap Beserta Fungsinya. Kalau kalian merasa postingan ini bermanfaat silahkan share sebanyak banyaknya guys...
1. Casing PC
|
Casing PC Merk MSI |
Casing PC sendiri berfungsi untuk memasang ataupun meletakkan komponen - komponen komputer seperti Harddisk, Power Supplay, Motherboard, CD-ROM dan lain sebagainya. Banyak sekali jenis - jenis dari casing PC sesuai dengan kebutuhannya. Cassing PC memiliki beberapa harga, dari harga murah, menengah hingga harga yang mahal.
2. Motherboard / Mainboard
|
Motherboard Merk MSI |
Motherboard adalah papan sirkuit yang berfungsi sebagai tempat memasang komponen - komponen komputer sebagai pusat kendali seperti Processor, Harddisk, RAM, Soundcard, VGA Card, Ethernet Card dan sebagainya.
3. Processor / CPU (Central Processing Unit)
|
Processor (CPU) |
Processor berfungsi sebagai otak komputer. Processor terletak pada socket yang ada di Motherboard.
4. Harddisk
|
Harddisk |
Harddisk adalah perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan pada komputer ataupun laptop. File installasi maupun data penting anda semua tersimpan pada Harddisk. File tersebut berupa gambar, video, dokumen ataupun file sistem installasi.
5. VGA (Video Graphic Adapter)
|
VGA Card |
VGA (Video Graphic Adapter) berfungsi untuk menterjemahkan / mengubah suatu sinyal digital menjadi sebuah tampilan grafis yang di tampilkan pada layar monitor.
6. CD / DVD - ROM
|
CD / DVD - ROM |
CD / DVD - ROM adalah hardware yang berfungsi untuk membaca sebuah data yang berasal dari kepingan CD / DVD yang akan di terjemahkan atau di burningkan ke dalam sebuah data ataupun sebaliknya.
7. RAM (Random Access Memory)
|
RAM |
RAM adalah komponen komputer yang berfungsi sebagai media penyimpanan sementara, ketika software aplikasi sedang berjalan pada komputer, maka RAM bekerja sebagaimana fungsinya. RAM hanya bersifat sebagai penyimpanan sementara.
8. Power Supply
|
Power Suply Unit |
Power Suply berfungsi sebagai penyuply tegangan atau arus Listrik AC menjadi arus listrik DC, agar komponen komputer mendapatkan arus listrik sesuai porsinya masing masing. Arus listrik AC adalah arus listrik bolak balik sedangkan Arus Listrik DC Adalah arus listrik Searah.
9. Sound Card
|
Sound Card |
Sound Card berfungsi sebagai pengolah data digital menjadi sebuah audio atau suara. Sound card juga berfungsi sebagai Input dan Output suara pada komputer.
10. Monitor
|
Monitor |
Monitor berfungsi menampilkan data grafis yang telah di terjemahkan oleh VGA card. Monitor menampilkan grafis atau data data yang sudah di ubah oleh VGA agar user atau pengguna dapat lebih mudah memahami data grafis yang di maksudkan.
Sekian 10 Peripheral Komputer beserta Fungsinya yang dapat saya paparkan. Semoga artikel ini bermanfaat danjika bermanfaat silahkan share sebanyak banyaknya. Terimakasih...
0 Comments